Penandatangan komitmen ini terkait kerjasama dalam hal pembiayaan kredit bagi yang terdaftar sebagai anggota GAKESLAB Provinsi Jawa Tengah yang diharapkan dapat saling menguntungkan antara kedua belah pihak. Seremonial penandatangan dilakukan oleh Direktur Utama BPR MAA Bpk. Hengky Tanto Sugiarto dan Ketua Umum GAKESLAB Provinsi Jawa Tengah oleh Bpk. Agus Mardianto dan disaksikan oleh anggota GAKESLAB Jawa Tengah pada hari Selasa, 28 Juni 2022.
Penandatanganan MOU bersamaan dengan acara yang diadakan oleh GAKESLAB mengadakan kegiatan promosi Alat Kesehatan dan Laboratorium serta Talkshow yang dilaksanakan pada tanggal 27 s/d 28 Juni 2022. Setelah seremonial penandatanganan MOU, BPR MAA yang diwakili oleh Leny Arjany selaku Direktur Bisnis BPR MAA sebagai pihak yang akan memberikan fasilitas pembiayaan bagi anggota GAKESLAB menyampaikan presentasi singkat terkait fitur dan benefit apa saja yang akan diterima oleh anggota GAKESLAB yang mengajukan kredit di BPR MAA.
Program khusus GAKESLAB ini merupakan salah satu wujud keseriusan dan komitmen BPR MAA dalam mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia agar produk alat kesehatan dalam negeri mampu bersaing dengan produk-produk alat kesehatan buatan luar negeri.